Dorangadget.com – Berolahraga sambil mendengarkan musik tentu merupakan aktivitas yang menyenangkan. Namun tahukah kamu bahwa untuk mendengarkan musik sambil berolahraga diperlukan headset olahraga khusus. Dengan bahan khusus tahan keringat tentu akan memberikan kenyamanan.
Dengan begitu kamu tetap bisa olahraga dengan aman dan nyaman. Aman karena kamu tetap bisa mendengar suara aktivitas di sekitarmu dan nyaman karena menggunakan bahan berkualitas. Jadi aktivitas olahraga mu bakal semakin menyenangkan.
Berikut keunggulan headset olahraga Jete Open Ear:
Salah satu kelebihan Headset olahraga Jete Open Ear yakni pada earbuds atau tempat suara keluar. Bagian earbuds tersebut tidak perlu masuk kedalam telinga. Sehingga kamu masih bisa mendengarkan suara-suara disekitar kamu berolahraga.
Umumnya ketika berolahraga di luar ruangan tidak disarankan menggunakan headset. Hal ini karena headset akan membuatmu tidak mendengarkan suara sekitar. Seperti suara klakson, suara teriakan dan lain sebagainya.
Headset Jete Open Ear adalah Headset untuk olahraga yang bisa kamu gunakan meski sedang mengobrol. Desainnya yang sedemikian rupa tetap membuatmu nyaman digunakan dengan meski sedang mengobrol. Sangat praktis dan mempermudah aktivitas.
Ketika kamu berpapasan dengan teman saat berlari atau bersepeda pun kamu masih bisa membalas. Karena kamu tetap dapat mendengar suara dari luar. Headset ini sangat praktis karena sudah memakai bluetooth.
Desain Headset Olahraga Open Ear akan terlihat keren dan nyaman saat kamu gunakan. Kenyamanan tersebut dari bobot headset yang ringan namun kuat. Sehingga membuatnya tetap nyaman saat digunakan untuk aktivitas berat di luar ruangan.
Kamu juga tidak akan merasakan sakit ketika menggunakan headset ini saat menggunakan dalam jangka waktu lama. Selain itu, desain Open Ear ini juga lentur sehingga tidak mudah patah. Jadi sangat cocok untuk menunjang aktivitas di luar ruangan.
Salah satu fitur yang paling dibutuhkan yakni ketahanan pada air atau keringat. Headset Open Ear sudah memiliki IPX4 yang sudah teruji ketahanannya pada air. Jadi kamu tidak perlu khawatir headset akan rusak jika terkena keringat.
Headset ini sudah mendukung sweatproof yang tahan air dan keringat. Dengan desain keren dan berbagai kelebihan di dalamnya. Headset ini sangat cocok untuk menunjang aktivitas hidup sehat dimanapun kamu berada.
Baca: JETE Open Ear: Bebas Nikmati Musik sambil Berolahraga dan Tetap Mendengar Suara Sekitar
Headset bluetooth menggunakan baterai jenis Li-Polymer dengan kapasitas 230mAh yang mampu bertahan lama. Waktu siaga dari baterai ini sampai 360 jam dan mampu bertahan selama 6 jam dengan volume maksimal. Dengan begitu kamu tidak perlu khawatir soal baterai.
Selain itu, Headset Jete Open Ear ini sudah didukung teknologi A.I Voice Control. Dengan begitu kamu bisa mengontrolnya melalui asisten Google. Dengan headset ini pengalaman olahragamu akan lebih menyenangkan, lebih nyaman dan pastinya lebih aman.
Baca: 7 Sebab Headset Bluetooth Olahraga yang Anda Gunakan Sekarang Tidak Nyaman bahkan Membahayakan
Itulah beberapa kelebihan Headset Olahraga Open Ear yang akan kamu dapatkan. Dengan begitu kamu tidak perlu khawatir lagi mengalami kejadian kurang menyenangkan saat olahraga diluar. Headset ini hadir sebagai solusi aktivitasmu di luar ruangan.